Senin, 19 November 2007

Nikmatnya Sambal Bejek Pan Wiwin

Mengwi, Sambal selama ini dikenal sebagai salah satu pelengkap makanan yang tak dapat dipisahkan dari menu sehari-hari masyarakat Indonesia. Nah, di daerah Mengwi-Bali, terdapat sebuah warung yang menyediakan menu khas sambal. Namanya Sambal Bejek. Yakni sambal yang pedas dan gurih, yang dipadukan dengan suwiran daging ayam kampung yang nikmat.

Warung Sambal Bejek ini terletak di Jln. Gusti Jelantik, Mengwi, Kabupaten Badung. Warung yang terkesan sangat sederhana ini, setiap harinya tak pernah sepi pengunjung dari berbagai kalangan.
Di warung makan ini, para pengunjung bisa menikmati menu andalan Sambel Bejek, yang merupakan sambal khas dari Bali. Untuk menikmati seporsi Sambel Bejek, plus nasi putih dan minumannya, Anda cukup menyiapkan uang Anda 9 ribu rupiah saja.

“Dulu Sambel Bejek ini berawal dari usaha coba-coba saya di rumah. Tapi, begitu ditawarkan ternyata kesannya cukup bagus. Warung makan Sambal Bejek ini sudah berdiri sekitar 20 tahun yang lalu, dan usaha ini menjadi usaha keluarga turun temurun,” jelas Pan (pak) Wiwin, pengelola Warung Sambal Bejek.

Setelah puluhan tahun melayani penikmat setia masakannya, Pak Wiwin mengaku bisa menjual 120 porsi Sambel Bejek per harinya, dengan penghasilan mencapai sekitar 900 ribu rupiah lebih.

0 comments: